Cara Memasak Telur Rebus yang Enak

Cara Memasak Telur Rebus yang Enak - Telur merupakan salah satu sumber makanan tinggi protein yang mudah kamu temui dan sudah sangat familiar. Saking mudah ditemuinya hampir setiap warung – warung menyediakan telur. Telur ini juga merupakan bahan makanan yang simple dan mudah di campurkan ke dalam makanan. Kamu dapat memasaknya dengan cara di rebus maupun digoreng. Berbicara telur yang direbus, ternyata ada cara memasakknya lho supaya telur yang kamu rebus bisa enak. Berikut cara memasak telur rebus yang enak :
Image Credit : Unsplash.com
1. Siapakan panci yang sudah diisi air dan telur.
2. Taruh panci berisi air ke kompor. Nyalakan kompor dan tunggu sampai air mendidih.
3. Setelah mendidih masukkan telur ke dalam panci. Memasukkan telur setelah air mendidih berfungsi supaya kulit telur tidak menempel pada telur saat sudah matang.
4. Tunggu beberapa saat hingga telur matang.
5. Lama dalam merebus telur juga berpengaruh terhadap tingkat kematangan telur. Jika kamu ingin mendapatkan soff-boiled egg maka, waktu yang dibutuhkan sekitar 5 menit. Jika kamu ingin mendapatkan kematangan medium maka, waktu yang dibutuhkan sekitar 7-9 menit. Jika kamu ingin mendapatkan kematangan sempurna maka, waktu yang dibutuhkan sekitar 12-13 menit.
6. Setelah telur yang diinginkan matang, matikan kompor dan ambil telur dengan sendok.
7. Masukkan telur kedalam mangok air es selama 1 menit.
8. Setelah dingin kupas cangkang telur dan telur rebus siap untuk dinikmati.
Itulah cara memsak telur supaya hasilnya lebih enak. Selamat Mencoba !!!
LihatTutupKomentar