Begini Cara Mengecat Tembok Geometris Dua Warna Agar Ruangan Terlihat Menarik

Begini Cara Mengecat Tembok Geometris Dua Warna Agar Ruangan Terlihat Menarik ! - Bingung menentukan corak yang ingin diaplikasikan ke tembok rumah? Salah satu caranya, pemilik rumah dapat menggunakan metode corak geometris dua warna. Pada rumah, corak ini akan memberikan kesan yang lebih modern, menarik, dan rupawan. Lantas bagaimana sebenarnya cara mengecat tembok geometris dua warna yang rapi dan sedap dipandang?
GoffyTips
Photo by Charlotte Coneybeer on Unsplash
Cat tembok mungkin bagi beberapa orang merupakan hal sepele yang ditemui selama pembangunan atau perbaikan rumah yang dimiliki. Akan tetapi, kini mulai banyak pemilik rumah yang memiliki berbagai desain dengan menggunakan cara mengecat tembok geometris dua warna yang menarik. Untuk itu, langsung simak penjelasan di bawah ini mengenai beberapa langkah yang dapat digunakan, yaitu:

1. Menentukan Warna Cat yang Akan Digunakan

Langkah pertama sebagai cara mengecat tembok geometris dua warna yang menarik adalah memilih warna cat yang akan digunakan. Sesuaikan warna cat dengan kebutuhan misalnya untuk ruang tamu akan lebih baik warna cerah atau kamar yang cocok dengan warna kalem.

2. Mempersiapkan Peralatan Pendukung

Setelah membeli cat, jangan sampai lupa untuk membeli peralatan pendukung yang akan digunakan dan akan membantu proses pengecatan nantinya. Persiapkan kuas gulung atau kuas tangan khusus untuk mengecat, koran atau alas lantai, sarung tangan, dan selotip. Seluruh peralatan harus dipersiapkan dan jangan ada yang terlewat karena memiliki fungsinya masing-masing.

3. Memberikan Warna Dasar

Periksa setiap area yang akan terkena cat lalu alasi, mulai cat dengan warna dasar. Biasanya banyak rumah yang memilih warna putih atau pemilik rumah juga dapat menggunakan warna yang senada dengan warna lain untuk corak geometris. Warna dasar juga dapat dilakukan teknik layering hingga warna yang timbul pada dinding tahan lebih lama dan lebih keluar.

4. Mendesain Pola Di Tembok Menggunakan Pensil

Kemudian setelah mengecat dengan warna dasar, pemilik rumah harus mendesain dengan pensil agar lebih mudah dihapus saat terjadi kesalahan. Gunakan penggaris juga sebagai alat bantuan agar desain yang dimiliki semakin rapih. Terdapat pilihan juga jika pemilik rumah ingin menebalkan garis tersebut dapat dilakukan pada langkah ini atau tahap terakhir setelah motif terbentuk.

Pada tahap ini juga sangat memerlukan kreatifitas dari pemilik rumah mengenai bagaimana bentuk atau motif yang ingin dihadirkan dalam ruangan tersebut. Sebenarnya pemilik rumah juga dapat mendapatkan berbagai referensinya di Google atau mengikuti idenya sendiri. Beberapa pola yang sering digunakan misalnya adalah zig zag, mozaik, abstrak, daun, dan sebagainya.

5. Merekatkan Selotip di Dinding

Berdasarkan desain pola yang telah digambar sebelumnya menggunakan pensil, maka langkah selanjutnya adalah merekatkan selotip pada dinding sesuai pola tersebut. Usahakan selotip sesuai dengan alur garis yang digambar agar ketika mengecatnya akan lebih mudah. Pilih juga selotip kertas yang akan lebih mudah untuk dicabut dari dinding dan tidak akan meninggalkan bekas pada cat.

6. Mengecat Sesuai Desain yang Telah Digambar

Langkah terakhir adalah mengecat dengan mengikuti desain pola yang telah direncanakan sebelumnya untuk menghasilkan motif yang menarik. Mungkin ketika mengecat akan ada beberapa cat yang keluar dari garis dan terlihat tidak rapi. Akan tetapi, tidak perlu khawatir karena setelah selotip dibuka maka akan terlihat pola geometris yang menakjubkan dan menarik.

Nah itu adalah beberapa langkah yang dapat digunakan sebagai cara mengecat tembok geometris dua warna yang paling menarik dan dapat membuat kesan baru pada ruangan. Akan tetapi, pemilik rumah juga harus memperhatikan berbagai warna yang cocok satu sama lain. Rekomendasi pilihan juga untuk mencoba warna pastel untuk nuansa yang lebih tenang dan kalem.

LihatTutupKomentar