Berikut Ini Beberapa Cara Agar Khusyuk Dalam Beribadah Yang Bisa Anda Lakukan

Berikut Ini Beberapa Cara Agar Khusyuk Dalam Beribadah Yang Bisa Anda Lakukan - Saat menjalankan ibadah shalat, kadangkala kita tidak benar-benar khusyuk. Bahkan kita juga sering melamun hingga akhirnya lupa sampai di rakaat berapa shalat yang kita lakukan. Memang cara agar khsuyuk dalam beribadah tidaklah mudah, tapi sebagai manusia yang beriman tentu kita perlu melatih diri terus menerus supaya bisa khusyuk saat beribadah.
Image Credit : Unsplash.com
Sebelum mengetahui bagaimana caranya agar bisa khusyuk saat beribadah, tentu Anda harus mengetahui terlebih dahulu arti dari khusyuk itu sendiri. Jadi khusyuk berarti tenang, tunduk atau merendahkan diri. Tapi menurut ulama, khusyuk memiliki artian yang lebih luas yakni ketenangan pikiran, kelunakan hati, tunduknya kemauan karena hati dan emosi yang menangis saat berada di hadapan Pencipta sehingga semua kesombongan yang ada di hati menghilang. Lalu bagaimana supaya bisa khusyuk pada saat beribadah? Berikut langkah-langkah yang dapat Anda lakukan:

1. Pahami Makna Di Setiap Bacaan Shalat

Cara agar khusyuk dalam beribadah yang pertama adalah Anda harus memahami semua makna yang ada pada setiap bacaan shalat. Selain itu, jiwai juga setiap gerakan-gerakan yang dilakukan. Shalat bukan hanya menghafalkan atau melafalkan bacaan saja dan bukan pula menggerakkan tubuh. Tapi Anda yang menjalankan ibadah shalat benar-benar memerlukan hati dan jiwa yang kuat untuk bisa mendapatkan shalat yang khusyuk.

2. Harus Tenang Dan Damai

Kemudian, Anda yang ingin khusyuk ketika beribadah juga harus merasakan ketenangan dan juga kedamaian terlebih dahulu. Jika hati dan jiwa Anda sudah tenang dan damai, tentu sikap Anda juga akan menjadi lebih sopan ketika berada di hadapan Allah SWT. Anda juga akan merasakan seperti sedang berdialog dengan Sang pencitpa melalui zikir dan doa yang dilafalkan. Dengan merasakan tenang dan damai juga tentu Anda akan lebih mudah merenungi diri dan merasakan semua nikmat yang sudah Allah berikan meski kita memiliki dosa’dosa. Biasanya jika hati dan jiwa sudah tenang, air mata akan menetes dan jiwa pun menyambut rasa cinta, khawatir, takut dan malu.

3. Harus Fokus

Cara agar khusyuk dalam beribadah yang ketiga adalah Anda harus fokus. Jadi untuk Anda yang ingin khusyuk ketika beridabah tentu Anda harus fokus dulu dengan apa yang ingin Anda tuju. Beribadah seperti shalat pasti tujuannya adalah untuk mendapatkan ketentraman dalam diri. Dengan khusyuk, Anda tentu akan merasakan betapa banyaknya nikmat yang sudah Allah berikan. Dan hanya Allah yang mampu memberikan pertolongan untuk hamba-Nya yang membutuhkan. Dan tidak hanya sekedar menjalankan perintah Allah saja tapi Anda juga harus menjadikan shalat in sebagai kebutuhan manusia pada Penciptanya.

4. Sabar

Dan cara terakhir yang dapat dilakukan untuk menggapai khusyuk adalah sabar. Jadi Anda yang ingin tenang dan tentram saat menjalankan ibadah shalat harus sabar ketika menjalankannya. Anda juga tidak boleh tergesa-gesa karena shalat ini tidak hanya menjadi penggugur dosa saja tapi ada banyak manfaat lain yang akan Anda dapatkan. Jadi jika Anda sabar dalam menggapai khusyuk tentu Anda pasti bisa melaksanakan ibadah shalat dengan lebih tenang.

Jadi itulah beberapa cara agar khusyuk dalam beribadah yang perlu Anda lakukan. Kunci menjaga kekhusyukan adalah Anda harus mengamalkan ibadah shalat terus menerus serta selalu mempertahankannya. Jika Anda sudah terbiasa melakukannya pasti ada yang aneh atau ada yang kurang ketika Anda tidak menjalankannya. Karena itu, Anda harus jadikan shalat sebagai kewajiban dan juga kebutuhan umat islam yang harus terpenuhi di setiap harinya.

LihatTutupKomentar