5 Cara Menata Toko Aksesoris Untuk Menarik Pengunjung Agar Datang dan Membeli

5 Cara Menata Toko Aksesoris Untuk Menarik Pengunjung Agar Datang dan Membeli - Semua pemilik usaha toko aksesoris tentu ingin tokonya mempunyai banyak pembeli. Solusi yang dapat dilakukan untuk mencapainya adalah dengan cara menata toko aksesoris semenarik mungkin. Pemilik toko harus bisa mempresentasikan produk aksesoris di tokonya supaya lebih menarik perhatian. Selain itu, penataan toko aksesoris juga dapat mendorong pengunjung untuk melakukan pembelian.
GoffyTips
Cara Menata Toko Aksesoris Untuk Menarik Pengunjung Agar Datang dan Membeli
Jika diperhatikan, penataan aksesoris di satu toko dengan toko lainnya terkesan lumayan mirip. Sebenarnya ini bisa menjadi inspirasi untuk menata toko aksesoris sendiri. Hal yang paling penting adalah buatlah tatanan aksesoris yang menarik dan rapi hingga mampu membuat pembeli nyaman ketika berbelanja. Jika masih bingung jangan khawatir, karena berikut ini akan dijelaskan bagaimana cara terbaik dalam menata toko aksesoris:

1. Pilih Aksesoris yang Akan Dipajang

Untuk mempermudah pembeli dalam memilih aksesoris, pilih beberapa aksesoris yang bagus untuk dipajang. Selanjutnya, gantung aksesoris-aksesoris tersebut pada dinding maupun pada rak-rak toko. Walaupun demikian, tidak semua aksesoris yang dijual harus digantung. Tentukan beberapa saja yang menarik dan sisanya dapat ditumpuk maupun dimasukkan ke dalam keranjang.

2. Susunlah dengan Memperhatikan Warna

Tidak dapat disangkal bahwa warna mempunyai peran penting dalam menciptakan kesan yang baik dalam desain interior maupun eksterior. Sama halnya dalam menata toko aksesoris. Penataan warna yang baik dapat menyita perhatian orang yang tak sengaja melihatnya. Hal tersebut tentunya akan mendorong orang untuk membeli aksesoris.

Letakkan aksesoris yang warna-warnanya cerah pada bagian yang paling gampang terlihat. Kombinasikan warna cerah itu lalu tempatkan berdampingan dengan warna cerah lainnya. Contohnya, tempatkan aksesoris berwarna merah di sebelah aksesoris berwarna orange, kuning, dan putih supaya bisa lebih cepat mendapatkan perhatian pembeli. Selain itu, pemilik toko juga bisa menatanya secara urut sesuai dengan gradasinya, mulai dari gelap ke cerah, atau sebaliknya.

3. Buat Focal Point

Tatanan toko aksesoris yang bagus tak hanya dapat menciptakan keindahan. Itu sebaiknya juga dapat memunculkan perasaan tertentu hanya dalam tatapan sekilas para pengunjung toko. Aksesoris yang disusun dengan baik akan mampu menciptakan first impression yang mengundang orang agar memasuki toko.

Oleh karena itu, pembuatan focal point juga dapat dilakukan oleh pemilik toko saat menata produknya. Buatlah focal point yang seindah mungkin agar dapat memicu visual impact. Susun aksesoris melalui tatanan display yang benar. Baik komposisi, produk utama, maupun tempat pencahayaannya, semua perlu disusun dengan bagus agar dapat menyita perhatian pengunjung toko.

4. Tempatkan Produk Impulsif di Dekat Kasir

Sembari mengantri umumnya pembeli senang mengambil produk bagus di dekatnya. Manfaatkanlah kebiasaan tersebut dengan meletakkan aksesoris yang menarik dan berharga murah di sekitar kasir. Jadi, ini dapat memperbanyak total belanjaan. Pekerjaan kasir yang santai supaya pembeli yang mengantri makin banyak memasukkan produk tambahan ke dalam belanjaannya.

5. Manfaatkanlah Ruang Kosong

Sudah sepatutnya interior toko didesain secara seimbang. Pemilik toko harus menciptakan mood toko yang nyaman serta mendukung promosi aksesoris yang dijualnya. Perhatikanlah bentuk serta ukuran display dan sesuaikan dengan keadaan di mana display tersebut diletakkan. Saat menemukan ruang kosong pada bagian toko, gunakanlah secara baik. Untuk memanfaatkannya, buat suatu sketch display. Upayakan untuk mengisinya dengan aksesoris yang sesuai dengan suasana toko.

Nah, itulah tadi 5 cara menata toko aksesoris yang akan membuat toko tersebut memiliki banyak pengunjung sekaligus pembeli. Penataan toko aksesoris memang membawa pengaruh besar bagi kesenangan pembeli saat berbelanja. Oleh karena itu, tatalah produk-produk aksesoris di toko dengan baik agar dapat memberi kenyamanan bagi pembeli. Jadi, dengan begitu, penjualan akan meningkat dan keuntungan pun semakin bertambah.
LihatTutupKomentar